The Kaweng Hunter


Bicara fotografi pasti para pencinta foto-foto artistik sangat akrab dengan istilah berburu foto , atau yang lebih dikenal dengan istilah hunting . Sebut saja komunitas pecinta foto, bahkan ada pula yang suka private hunting alias berburu foto sendiri, entah dengan ataupun tanpa model. Dikampung ane sendiri, Desa Kaweng namanya, yang tertarik untuk belajar foto amatlah sangat sedikit pada awalnya, namun akhir-akhir ini sudah mulai banyak yang menekuni. Mungkin karena dulu citra orang yang jadi fotografer itu sangat identik dengan istilah fotografer pas foto. Sekarang orientasi fotografer di Kaweng malah sudah ke arah hobi. Ada banyak sih yang sudah punya Kamera DSLR, tapi yang paham dan ingin belajar bagaimana menghasilkan foto yang baik dan benar masih sangat jarang. Mungkin karena di era digital harus pintar komputer juga ya kalau menjadi seorang fotografer yang profesional.
Diantara orang yang sangat sedikit itu ada beberapa yang berhasil ane ajak hunting dan sebaliknya mengajak ane hunting. Harapan ane sih bisa mendirikan sebuah komunitas fotografi di Kampung halaman ane, biar nanti bisa belajar sama-sama. Ini kegiatan berburu foto yang pernah ane ikuti bersama teman-teman sekampung yang hobi fotografi. Tiga momen favorit saja ya...


1.Di Danau Linow dan Sekitarnya

Hunting di Danau Linow dan sekitarnya
Hunting di seputaran danau Linow ini sangatlah berkesan, karena ini adalah hunting keroyokan pertama ane bersama teman-teman sekampung. Setidaknya selain yang pertama, ane hunting bersama seorang teman yang kerja di Tanzania, yang pulang kampung dan ternyata hobi foto juga, akhirnya kita hunting bareng sudah. Dari kiri ke kanan Recky Frully (yang punya blog) , Valen dan Steven.

2. Pegunungan Kaweng

Hunting bersama Sepupu
Awalnya sih cuma ingin mengerjai sepupu, tapi akhirnya jadi hunting model yang benar-benar serius (foto selengkapnya klik disini) Lokasinya si di seputaran Desa Kaweng yaitu Pegunungan Kaweng. 

3. Hunting Bersama Finalis Wulan Minahasa Tahun 2013

Hutan Pinus Desa Touliang Oki
Dengan bertambahnya teman yang suka dengan fotografi, ternyata bertambah pula orang yang ingin difoto, dan kali ini bisa hunting bersama seorang teman yang pernah menjadi Finalis Wulan Minahasa tahun 2013, lumayan lah.

Inilah 3 momen hunting paling berkesan, semoga bisa diberi kesehatan selalu dan umur yang panjang sehingga bisa terus berburu foto. (by:yang punya blog)







Comments
0 Comments

Tidak ada komentar: